Benchmarking dan Silahturahmi FTK UIN SUSKA RIAU dan FIP UNY Perkuat Kerjasama Program Studi BKPI

Benchmarking dan Silahturahmi antara Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Sultan Syarif Kasim Riau dengan Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Yogyakarta diikuti oleh seluruh pimpinan, ketua prodi dan sekretaris prodi FTK UIN SUSKA RIAU dan FIP UNY.  Benchmarking dan Silahturahmi ini memberikan peluang kerjasama yang membawa kemajuan dari setiap program studi. Pada kegiatan ini pimpinan dan kepala labor dari masing masing universitas saling bertukar contact untuk mempermudah komunikasi secara intens membicarakan hal-hal yang akan disepakati dalam kerjasama antar prodi.

Benchmarking dan Silahturahmi ini disambut hangat dari setiap pihak dan membuka kesempatan seluas-luasnya kepada fakultas dan masing masing prodi untuk menawarkan kerja sama.  kegiatan ini dilaksanakan pada hari rabu, 25 Agustus 2021 secara virtual menggunakan zoom meeting megingat kondisi pandemi covid 19 masih berlangsung hingga saat iniTerdapat beberapa hal yang ditawarkan dalam kerja sama yang akan ditindak lanjuti diantaranya pertukaran mahasiswa antar universitas yang sedang berlangsung, kolaborasi dan pelaksanaan penelitian dan pengabdian masyarakat, mengundang sebagai dosen tamu dan nara sumber dalam acara webinar/kuliah umum, serta hal hal lain yang berkaitan dengan program kerja sama antar para kepala laboraturium. Semoga kerjasama ini tetap terjalan dengan baik sehingga membawa manfaat dari be rbagai pihak.

 

About admin bkpi

Check Also

PRAKTISI MENGAJAR MENGAJAR PRDI BIMBINGAN DAN KONSELING PENDIDIKAN ISLAM MENGENAL ANAK JALANAN DAN PROSPEK LAYANAN KONSELING

Pada tanggal 27 Maret 2024, Program Studi Bimbingan dan Konseling Islam menggelar kegiatan praktisi mengajar …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *